AD (728x60)

Kamis, 16 Februari 2017

Cafe Baksology: Tempat Kece Untuk Para Penggemar Selfie

Share & Comment

Kabar gembira untuk para pecinta kuliner yang demen selfie nih. Ada cafe yang asyik dengan konsep foto selfie di daerah Soreang. Yupz, Cafe Baksology bisa menjadi pilihan sobat katumbiri untuk hangout bersama teman, santai bersama keluarga, ataupun sekedar melepas penat sambil foto-foto.  Cafe Baksology berlokasi di Jl. Raya Soreang Banjaran Km. 2, Sangkali.


Pak Heri Subari, sang pemilik cafe membuat konsep foto selfie di cafenya karena terus mengikuti perkembangan di medsos. Apalagi dengan menjamurnya pengguna Instagram dan hobi selfie di setiap kalangan. Jalan-jalan, cekrek, upload.  Makan di luar, cekrek, upload. Ketemu artis, cekrek, upload. Nah konsep foto selfie di Cafe Baksology ini memang pilihan yang tepat untuk membuat pengunjung betah. Ada banyak spot foto menarik di cafe ini. Selain itu, pengunjung juga akan dimanjakan dengan live music performance. Makin asyik kan.









Jangan keasyikan selfie sampai lupa pesan makanan nih. Yuk kita cek menu apa saja yang ada di Café Baksology.  Di cafe ini ada berbagai varian menu. Sesuai namanya, menu utama di cafe ini adalah bakso. Mulai dari mie baksology cincang, mie baksology ranjau, mie baksology keju dan sebagainya. Kita juga bisa menentukan level  pedasnya mulai dari awas, siaga, dan waspada. Tak hanya menu bakso, cafe ini juga menyediakan aneka nasi goreng, aneka mie dan bihun, aneka camilan, dessert serta minuman. Masalah harga juga sangat bersahabat.



Sebagai perkenalan, kami mencoba mie baksology cincang, yamin manis, serta chocolate fondue. Karena di luar hujan lebat, kami kira sangat pas jika menyantap makanan hangat dan ditutup dengan buah-buahan yang disajikan dengan saus coklat.





Tak hanya cafe baksology dengan nuansa ceria dan penuh warna. Baksology juga membuka steak house tepat di samping Cafe Baksology. Baksology Steak House justru bernuansa romantis dengan lampu-lampu redup dan suasana tenang.  Pengunjung bisa menikmati maincourse di steak house dengan range harga 17-25k. Untuk double beef steak harganya 25k saja. Bisa dicoba nih guys, tapi mimin terlanjur pesan di café baksology.





Tempat ini recommended banget. Bersih, rapi, pelayanan yang ramah pula. Pak Heri pun berbaik hati langsung menyapa kami dan menawarkan foto di Baksology. Eh, sejam kemudian foto kita langsung nongkrong di IG beliau (hiihi). Cafe ini dilengkapi pula dengan toilet dan mushola, serta halaman parkir yang cukup luas. Satu hal menarik lain yang mimin temui di dekat mushola. Terdapat beberapa lukisan dan alat lukis. Dan ternyata ownernya seniman toh, hehe pantesan ya konsep cafenya penuh dengan unsur seni.





Daripada penasaran kunjungi saya ya Café Baksology. Buka setiap hari kecuali hari Senin dari jam 10 pagi sampai jam 8 malam. Jangan lupa jajan kalau jalan-jalan. Jalan jajan, nikmati, dan review. 


Tags: ,

Written by

Blog yang berisi informasi kuliner, sharing ilmu tata boga dan food photography.

0 komentar:

Posting Komentar

 

Popular Content

Recent Posts

Silahkan bergabung dengan kami...

Copyright © Dapur Katumbiri |